
Seperti tagline di blog ini, “hanyalah debu di padang pasir”. Ya, hal tersebut mendeskripsikan “siapa saya” dengan amat tepat. Saya hanyalah orang yang mempunyai hobi menulis. Oleh karenanya, saya membuat blog ini.
Mengapa harus melakukannya?
- Selama beberapa tahun, saya menjadi penulis lepas. Hanya sekedar hobi saja. Dengan menulis saya merasa bisa melepaskan yang ada pada pikiran
- Disini saya bebas menuangkan apa yang saya fikirkan tanpa harus memikirkan SEO, traffic dan segala yang berkaitan dengan dunia blogging.
- Tidak terikat konten dan waktu, kapan saya menulis, kapan saya malas menulis, sayalah yang menentukan.
Saya MasTorang, saya menulis, dan Saya Hanyalah debu dipadang pasir. Selamat menikmati dan Salam hangat dari saya